Legislator: Kartun jadi cara menyenggol permasalahan di masyarakat

Legislator: Kartun jadi cara menyenggol permasalahan di masyarakat

  • Sabtu, 18 Oktober 2025 12:49 WIB
  • waktu baca 2 menit
Legislator: Kartun jadi cara menyenggol permasalahan di masyarakat
Salah seorang kartunis membuat sketsa anggota Komisi VII DPR Samuel Wattimena saat Semarang Cartoonfest 2025 di Semarang, Sabtu (18/10/2025). ANTARA/I.C. Senjaya

Semarang (ANTARA) – Anggota Komisi VII DPR RI Samuel Wattimena menyebut karya kartun menjadi salah satu cara menyenggol permasalahan yang dihadapi masyarakat dengan cara yang sopan.

“Kekritisan bisa terwakili melalui kartun,” kata Samuel saat pembukaan Semarang Cartoonfest 2025 di Semarang, Sabtu.

Baca juga: Ratusan karya kartunis dari 26 negara dipamerkan di Purwokerto

Menurut dia, kritik bisa diwakilkan melalui gambar-gambar yang dihadirkan oleh para kartunis.

Ia menegaskan kartunis harus menjadi benteng kebudayaan bagi bangsa ini.

“Negeri ini sedang tidak baik-baik saja. Sementara estafet harus diserahkan kepada para anak muda,” katanya.

Oleh karena itu, menurut dia, penguatan kesadaran, akhlak, budi pekerti, serta sumber daya manusia sangat perlu dibantu dan dikomunikasikan oleh para kartunis.

“Buat gerakan untuk kembali menghidupkan nilai dan akar kebudayaan kita guna menghadirkan akhlak, budi pekerti, dan peningkatan sumber daya manusia,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Presidium Persatuan Kartunis Indonesia Abdullah Ibnu Thalhah mengatakan di Indonesia tersebar sekitar 300 kartunis yang tergabung dalam berbagai komunitas.

Baca juga: Kartunis Bali berharap mendapat ruang di ajang Presidensi G20

Baca juga: Ratusan karya kartunis Semarang akan dipamerkan di Belgia

Banyak kartunis, lanjut dia, mengekspresikan karyanya dalam bentuk kritik dan refleksi sosial.

“Semarang Cartoonfest 2025 merupakan salah satu gerakan kebudayaan sebagai upaya untuk memberikan edukasi kepada publik,” katanya.

Pewarta: Immanuel Citra Senjaya
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Rekomendasi lain

  • Related Posts

    Mentrans tuntaskan sertifikat hak milik transmigran tertunda 38 tahun

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Mentrans tuntaskan sertifikat hak milik transmigran tertunda 38 tahun Sabtu, 18 Oktober 2025 23:57 WIB waktu baca 3…

    Jaylen Brown cedera hamstring saat laga pramusim Boston Celtics

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi NBA Jaylen Brown cedera hamstring saat laga pramusim Boston Celtics Sabtu, 18 Oktober 2025 23:50 WIB waktu baca…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *