
Liga Champions
Kalah 1-3 dari Dortmund, Barcelona tetap ke semifinal
- Rabu, 16 April 2025 04:57 WIB
- waktu baca 3 menit

Jakarta (ANTARA) – Barcelona tetap lolos ke semifinal Liga Champions meskipun kalah 1-3 dari Borussia Dortmund dalam leg kedua perempat final di Signal Iduna Park pada Rabu dini hari WIB.
Klub Spanyol tersebut melaju ke babak semifinal setelah menang agregat 5-3 atas Dortmund.
Tiga gol Serhou Guirassy tidak cukup membawa Dortmund ke semifinal, sedangkan Barcelona mencetak gol lewat bunuh diri Ramy Bensebaini.
Tuan rumah tampil menyerang sejak awal laga demi memangkas ketertinggalan agregat 0-4 dari leg pertama.
Dortmund mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-11 setelah Pascal Gross dilanggar Wojciech Szczesny. Serhou Guirassy maju sebagai eksekutor untuk membawa Dortmund memimpin 1-0.
Sampai menit ke-20, Barcelona tersudut dan tidak memberikan ancaman ke gawang Dortmund. Mereka bahkan tak melepaskan sepakan on target satu pun.
Baca juga: PSG ke semifinal setelah unggul agregat 5-4 atas Aston Villa
Dortmund menerapkan permainan high pressing, yang membuat Barcelona kesulitan menciptakan peluang berbahaya.
Dortmund belum bisa menambah gol lagi meski mematikan serangan Barcelona. Babak pertama pun ditutup 1-0 untuk Dortmund, sedangkan Barca tetap unggul agregat 4-1.
Dortmund tampil lebih baik pada babak kedua. Mereka memaksa kiper Wojciech Szczesny melakukan dua penyelamatan pada menit ke-47, saat membendung tembakan Karim Adeyemi dan menepis rebound Gross, yang berujung sepak pojok.
Dortmund memimpin 2-0 pada menit ke-49. Guirassy merobek gawang Barcelona dengan sundulan yang memanfaatkan sepak pojok. Agregat menjadi 2-4.
Barcelona memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 pada menit ke-54. Ramy Bensebaini membuat gol bunuh diri saat berupaya memotong umpan silang Fermin Lopez di sisi kanan. Agregat menjadi 2-5 tetap untuk tim tamu.
Baca juga: Inzaghi minta Inter lupakan dulu keunggulan agregat dari Bayern
Barcelona secara perlahan mengendalikan penguasaan bola dan menciptakan peluang pada menit ke-72.
Raphinha melepaskan tendangan di dalam kotak penalti, tetapi bola mengarah ke gawang Dortmund untuk dihentikan Gregor Kobel.
Dortmund memimpin 3-1 pada menit ke-76. Guirassy mencetak gol ketiganya setelah mencocor bola sapuan yang buruk dari Ronald Araujo di kotak penalti. Barca tetap unggul agregat.
Tempo permainan sedikit menurun. Dortmund frustrasi mengejar gol berikutnya. Barca mengontrol ritme dengan baik. Skor akhir 3-1, dan Barcelona melanggeng ke semifinal dengan agregat 3-5.
Barcelona menunggu pemenang pertandinmgan Inter Milan melawan Bayer Muenchen di Stadio Guiseppe Meazza dini hari esok.
Baca juga: Manuel Neuer absen bela Bayern hadapi Inter Milan
Susunan Pemain
Borussia Dortmund (3-4-2-1): Gregor Kobel; Niklas Sule, Waldemar Anton, Ramy Bensebaini; Yan Couto (77' Julian Brandt), Pascal Gross, Felix Nmecha (64' Giovanni Reyna), Daniel Svensson; Maximilian Beier (65' Julien Duranville), Karim Adeyemi (77' Jamie Gittens); Serhou Guirassy.
Barcelona (4-2-3-1): Wojciech Szczesny; Jules Kounde, Ronald Araujo, Pau Cubarsi, Gerard Martin; Frenkie de Jong, Gavi (59' Pedri); Lamine Yamal (70' Ferran Torres), Fermin Lopez (70' Eric Garcia), Raphinha; Robert Lewandowski (86' Dani Olmo).
Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2025
Komentar
Berita Terkait
Jadwal: Leganes jamu Barca, Madrid bertandang ke Alaves
- 11 April 2025
Rekomendasi lain
Jadwal KRL Commuter Line dari Tanah Abang ke Rangkasbitung
- 2 Agustus 2024
30 ucapan selamat ulang tahun Islami nan menyentuh hati
- 15 Agustus 2024
Daftar rest area di Tol Jakarta-Bandung
- 26 Juli 2024
Tujuan pernikahan dalam Islam
- 30 Juli 2024
Syarat dan biaya untuk membuka pangkalan resmi gas LPG 3kg
- 4 Februari 2025
Cara mengisi token listrik pada meteran
- 5 Agustus 2024
Berkualitas harga terjangkau, ini daftar 8 sepatu lari lokal
- 19 September 2024
Cara screenshot di Hp Samsung, bisa tanpa tombol fisik
- 3 Oktober 2024
Kronologi lengkap kasus Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron
- 13 Maret 2025