Penerapan SNI ISO 37001:2016 SMAP di Riau Dihadiri Inspektur Utama BKKBN RI

PEKANBARU, PARASRIAU.COM – Perwakilan BKKBN Provinsi Riau melaksanakan Tinjauan Dewan Pengarah atas Pelaksanaan Pemantauan Perkembangan Implementasi Penerapan SNI ISO 37001:2016 Penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP), Kamis (4/5/23) bertempat di Aula Lancang Kuning. Pertemuan ini dihadiri langsung oleh Inspektur Utama (Irtama) BKKBN RI, Ari Dwikora Tono dan Inspektur Inspektorat Wilayah II BKKBN, Sunarto.

Peserta pertemuan ini adalah seluruh ASN dan Non ASN Perwakilan BKKBN Provinsi Riau dan juga diikuti secara digital oleh PKB/PLKB Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau.

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Riau, Mardalena Wati Yulia menyampaikan sesuai dengan surat Kepala BKKBN Nomor 183 tanggal 31 Januari 2023 perihal Penerapan SNI ISO 37001:2016 SMAP dimana diminta untuk melaksanakan penerapan ISO tersebut.

“Alhamdulillah Perwakilan BKKBN Provinsi Riau bersama-sama melaksanakan penerapan ISO tersebut sehingga kami beserta tim telah melakukan beberapa tahapan proses penerapan ISO tersebut,” ucap Mardalena.

Mardalena menyampaikan mohon arahan kepada Bapak Irtama selaku Dewan Pengarah Penerapan SNI ISO 37001:2016 di Lingkungan Perwakilan BKKBN Provinsi Riau.

Selanjutnya Irtama BKKBN dalam tinjauannya meminta Perwakilan BKKBN Provinsi Riau untuk segera melengkapi seluruh dokumen yang menjadi persyaratan klausul SMAP agar kegiatan sertfikasi segera dapat dilakukan oleh lembaga sertifikasi. Dikesempatan berikutnya Irtama mengucapkan terima kasih kepada Riau implementasi SMAP nya sudah berjalan di lingkungan Perwakilan BKKBN Riau.

Dalam kesempatan ini juga disampaikan beberapa paparan yaitu Pemantauan Perkembangan Implementasi dan Pembinaan Dewan Pengarah ISO SMAP Perwakilan BKKBN Provinsi Riau oleh Sunarto Inspektur Inspektorat Wilayah II BKKBN dan paparan tentang Tindak Lanjut dan Rekomendasi Hasil Survei Persepsi Kepuasan Pelayanan (SPKP) dan Hasil Survei Persepsi Anti Korupsi (SPAK) di lingkungan Perwakilan BKKBN Provinsi Riau oleh Sri Wahyuni Penata KKB Ahli Madya Perwakilan BKKBN Provinsi Riau. (pr1)

Redaksi Pos

Related Posts

Sowan ke Dahlan Iskan, Zulmansyah Makin Mantap Maju Ketum PWI Pusat

Sowan ke Dahlan Iskan, Zulmansyah Makin Mantap Maju Ketum PWI PusatJAKARTA, PARASRIAU.COM – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Riau H Zulmansyah Sekedang mengaku semakin mantap maju mencalonkan diri sebagai Ketua Umum (Ketum) PWI Pusat 2023-2028.Itu dikatakan Ketua Discussion board Pemred Jawa Pos Neighborhood 2017-2018 itu setelah sowan ke tokoh pers Dahlan Iskan (DI) yang

Gubri Syamsuar Berbagi Pengalaman di Hadapan Ribuan Mahasiswa UNP

Gubri Syamsuar Berbagi Pengalaman di Hadapan Ribuan Mahasiswa UNPPADANG, PARASRIAU.COM – Di hadapan ribuan mahasiswa Universitas Negeri Padang (UNP), Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar berkesempatan berbagi pengalaman hidup, mulai dari pendidikan hingga menjadi Gubernur Riau. Gubri Syamsuar menerangkan jika dirinya menempuh pendidikan jenjang perguruan tinggi dan merasakan prosesi wisuda itu bisa dikatakan terlambat.Sebab setalah menamatkan pendidikan