Wamenaker mendukung inovasi digital pertanian milik anak muda Jambi

featured image

Aplikasi Ciptani sangat luar biasa, mereka punya pemikiran yang baik di tengah-tengah pandemi yang melanda.

Jambi (Redaksi Pos) – Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) RI Afriansyah Noor mendukung digitalisasi sektor pertanian milik anak muda di Provinsi Jambi yang dapat mengangkat pemasaran hasil pertanian daerah tersebut, Sabtu (10/9).

Dukungan ini ditunjukkan Wamenaker saat kunjungannya ke Jambi dalam peluncuran aplikasi Ciptani milik anak muda Jambi yang bergerak pada sektor pertanian.

“Aplikasi Ciptani sangat luar biasa, mereka punya pemikiran yang baik di tengah-tengah pandemi yang melanda,” katanya.

Dia menegaskan, Kemenaker mendukung penuh inovasi-inovasi yang dilakukan oleh anak muda terutama yang berkaitan dengan digitalisasi.

“Saya berharap generasi milenial ada inovasi apalagi perkembangan digitalisasi, sehingga pengembangan wirausaha jadi lebih kreatif dan inovatif,” katanya pula.

Untuk mendukung inovasi tersebut, dia menegaskan, kementerian siap berkolaborasi dengan inovator-inovator digitalisasi ini.

Dia mengatakan, aplikasi Ciptani berkaitan dengan sektor pertanian untuk menampung produk pertanian dari petani dan memangkas jalur distribusi dan melibatkan ibu rumah tangga dalam memasarkan produk dan hasil pertanian secara online atau melalui warung mitra.

Dalam kunjungannya, Wamenaker juga memberikan bantuan senilai Rp5 juta kepada lima pedagang sayur yang sudah tergabung sebagai warung mitra Ciptani.

“Gebrakan ini luar biasa, membantu petani dan pedagang sayur,” katanya lagi.

Dengan peluncuran aplikasi Ciptani ini, menurutnya, akan memberikan manfaat bagi peningkatan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat.

CEO, Kribo.id, Reza Nugroho mengatakan Ciptani merupakan salah satu program yang sedang dijalankan oleh Kribo.id. Aplikasi Ciptani merupakan aplikasi untuk digitalisasi para petani di Jambi. Saat ini aplikasi ini baru mengakomodir 300 petani yang tersebar di Kota Jambi dan sekitarnya.

“Kami digitalkan mereka, kami punya database petani, kapan mereka tanam, kapan panen hingga berapa hasil panen semua terdata dengan aplikasi ini,” ujarnya.

Dia menerangkan, sudah terdapat 53 warung mitra yang terdaftar dan memasarkan hasil tani dari para petani yang tergabung di Ciptani.

“Target kami ada 250 warung mitra di tahun ini,” katanya pula.

Aplikasi ini juga memberikan pinjaman modal usaha bagi pedagang warung mitra, senilai Rp1 juta per mitra.

Baca juga: Membangkitkan gairah bagi petani muda di NusRedaksi Pos

Baca juga: BI: Digitalisasi pertanian efektif tekan kegagalan panen

Pewarta: Tuyani

Editor: Budisantoso Budiman

COPYRIGHT © Redaksi Pos 2022

  • Redaksi Pos

    Related Posts

    Sowan ke Dahlan Iskan, Zulmansyah Makin Mantap Maju Ketum PWI Pusat

    Sowan ke Dahlan Iskan, Zulmansyah Makin Mantap Maju Ketum PWI PusatJAKARTA, PARASRIAU.COM – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Riau H Zulmansyah Sekedang mengaku semakin mantap maju mencalonkan diri sebagai Ketua Umum (Ketum) PWI Pusat 2023-2028.Itu dikatakan Ketua Discussion board Pemred Jawa Pos Neighborhood 2017-2018 itu setelah sowan ke tokoh pers Dahlan Iskan (DI) yang

    Gubri Syamsuar Berbagi Pengalaman di Hadapan Ribuan Mahasiswa UNP

    Gubri Syamsuar Berbagi Pengalaman di Hadapan Ribuan Mahasiswa UNPPADANG, PARASRIAU.COM – Di hadapan ribuan mahasiswa Universitas Negeri Padang (UNP), Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar berkesempatan berbagi pengalaman hidup, mulai dari pendidikan hingga menjadi Gubernur Riau. Gubri Syamsuar menerangkan jika dirinya menempuh pendidikan jenjang perguruan tinggi dan merasakan prosesi wisuda itu bisa dikatakan terlambat.Sebab setalah menamatkan pendidikan

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *