Beijing ingatkan Filipina terkait rute wisata di Laut China Selatan – RakyatPos.ID Network

Beijing (RakyatPos.ID) – China mengingatkan Filipina yang belum lama ini meluncurkan paket perjalanan wisata dengan rute beberapa pulau di Laut China Selatan.

“Kami menyerukan pihak terkait untuk menghormati kedaulatan wilayah China,” kata juru bicara Kementerian Luar Negeri China (MFA) Wang Wenbin di Beijing, Jumat.

Ia menegaskan bahwa Kepulauan Nansha dan perairan di sekitarnya, termasuk Pulau Zhongye, merupakan wilayah kedaulatan China yang sudah tidak bisa diperdebatkan lagi.

“Pihak terkait harus bisa menahan diri agar tidak melakukan tindakan yang justru akan memperumit situasi di Laut China Selatan,” ujarnya dalam pengarahan pers rutin tersebut.

China telah meluncurkan rute wisata kepulauan di perairan Laut China Selatan pada bulan ini.

Wisatawan domestik Filipina dan wisatawan asing, termasuk para jurnalis, bisa mengikuti perjalanan paket wisata di perairan itu, yang disengketakan oleh beberapa negara, termasuk China dan Filipina.

Sebelumnya, China mengajukan protes keras terhadap Filipina atas insiden yang menyebabkan kapal kedua negara tersebut nyaris bertabrakan di perairan Laut China Selatan.

Beijing menuduh dua kapal Keamanan Laut Filipina, yang juga mengangkut beberapa awak media tersebut, menyusup ke perairan di sekitar atol Renai pada 23 April tanpa izin dari otoritas China.

Baca juga: Tegaskan kedaulatan, Filipina tempatkan pelampung navigasi di Spratly Baca juga: AS dukung Filipina melawan intimidasi China di LCS

Pewarta: M. Irfan Ilmie
Editor: Anton Santoso
Sumber : A N T A R A

RakyatPos.ID Networks

Visitor 1

Redaksi Pos

Related Posts

Temui Modi di New York, Elon Musk siap investasi di India – RakyatPos Network

New York (RakyatPos.ID) – Bos Tesla, Elon Musk pada Selasa menyatakan produsen mobil listrik ini siap menanamkan modal di India segera setelah kondisi kemanusiaan memungkinkan melakukan hal itu.Pernyataan tersebut disampaikan Musk setelah bertemu Perdana Menteri India Narendra Modi di New York, disela-sela kunjungan kenegaraan Modi di Amerika Serikat. Seorang sumber sebelumnya mengatakan kepada Reuters bahwa

Susul Karim Benzema, N'Golo Kante resmi gabung Al-Ittihad – RakyatPos Network

Jakarta (RakyatPos.ID) – N’Golo Kante resmi mengakhiri tujuh tahun kariernya bersama Chelsea dan bergabung dengan klub Arab Saudi Al-Ittihad berstatus bebas switch.Gelandang asal Prancis itu dikontrak Al-Ittihad selama tiga tahun dan akan bergabung dengan rekan senegaranya, Karim Benzema yang sudah lebih dahulu bergabung awal bulan ini dari Steady Madrid. “Jangan percaya pada berita palsu. Kante