
Jakarta diperkirakan hujan ringan pada Kamis sore dan malam
- Kamis, 17 April 2025 01:26 WIB
- waktu baca 2 menit

Jakarta (ANTARA) – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di sebagian wilayah Jakarta hujan dengan intensitas ringan pada Kamis sore dan malam hari.
Pada Kamis pagi hampir seluruh wilayah Jakarta diperkirakan cerah, kecuali Kepulauan Seribu yang diperkirakan berawan.
Suhu diperkirakan 27 – 29 derajat Celcius dengan kelembapan udara pada pagi hari rata-rata 72 – 81 persen, sedangkan kecepatan angin pada pagi hari rata-rata 4,9 – 7,8 km/jam.
Memasuki siang hari, sebagian besar wilayah Jakarta akan cerah berawan, kecuali Kepulauan Seribu yang diperkirakan berawan.
Suhu diperkirakan 28 – 30 derajat Celcius dengan kelembapan udara rata-rata 71 – 79 persen, sedangkan kecepatan angin rata-rata angin 5,9 – 11,5 km/jam.
Selanjutnya, pada sore hari sebagian wilayah Jakarta diperkirakan turun hujan dengan intensitas ringan, kecuali Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu yang diperkirakan berawan
Suhu diperkirakan di angka 28 derajat Celcius sedangkan kelembapan udara rata-rata 76 – 77 persen, kemudian untuk kecepatan angin rata-rata angin 6,9 – 10,6 km/jam.
Kemudian untuk malam hari sebagian wilayah Jakarta diguyur hujan ringan, kecuali Jakarta Pusat dan Jakarta Barat yang akan berawan lalu Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu yang cerah berawan.
Suhu berkisar 26 – 28 derajat Celcius dengan kelembapan udara berkisar 80 – 89 persen, sedangkan kecepatan angin pada malam hari berkisar pada 3,9 – 13,2 km/jam.
Sementara itu, pada Jumat (18/4) dini hari sebagian besar wilayah Jakarta akan berawan kecuali Kepulauan Seribu yang akan hujan ringan.
Suhu rata-rata 24 – 27 derajat Celcius dengan kelembapan udara 83 – 97 persen, sedangkan kecepatan angin berkisar pada 3,4 – 15,3 km/jam.
Pewarta: Ilham Kausar
Editor: Syaiful Hakim
Copyright © ANTARA 2025
Komentar
Berita Terkait
Jakarta diprakirakan berawan tebal pada Selasa pagi
- Kemarin 07:00
Jakarta diprediksi diguyur hujan pada Sabtu
- 12 April 2025
Rekomendasi lain
Tata cara shalat istikharah
- 27 Juli 2024
Syarat dokumen untuk membuat paspor baru
- 10 Juli 2024
Perbedaan KIS dan BPJS kesehatan
- 25 Juli 2024
Niat Shalat Jumat, Arab dan latin beserta artinya
- 29 Agustus 2024
Perbedaan WhatsApp GB dan WhatsApp resmi
- 9 Oktober 2024
Profil Won Bin, sosok aktor yang pernah jadi lawan main Kim Sae-ron
- 18 Februari 2025
Model rambut populer untuk pria berwajah bulat
- 20 Agustus 2024