Arteta yakini Leicester City bakal persulit Arsenal

Liga Inggris

Arteta yakini Leicester City bakal persulit Arsenal

  • Sabtu, 15 Februari 2025 01:00 WIB
Arteta yakini Leicester City bakal persulit Arsenal
Arsip Foto – Pelatih Arsenal Mikel Arteta bertepuk tangan untuk pemainnya saat laga leg pertama 16 besar Liga Champions melawan Porto, Rabu (21/2/2024). ANTARA/AFP/Patricia De Melo Moreira/am.

Jakarta (ANTARA) – Pelatih Arsenal Mikel Arteta meyakini timnya akan disulitkan oleh Leicester City ketika kedua tim bertemu pada pekan ke-25 Liga Inggris di Stadion King Power, Leicester, Sabtu malam.

“Sangat sulit. Di kandang melawan lawan papan atas, mereka membuat hidup menjadi sangat sulit,” ujar Arteta, dikutip dari laman resmi klub, Sabtu.

“Saya mengenal Ruud (van Nistelrooy) dengan sangat baik dan bagaimana dia mengatur timnya, dan Anda dapat melihat semangatnya di sana. Mereka masih hidup dan merupakan ancaman,” sambungnya.

Menjelang pertandingan ini Arsenal tengah dilanda badai cedera dan terbaru adalah penyerang merek Kai Havertz yang menderita cedera hamstring hingga akhir musim ini.

Pemain berkebangsaan Jerman tersebut mendapatkan cedera ketika Arsenal melakukan pemusatan latihan di Dubai, Uni Emirat Arab, tepat setelah The Gunners gagal melaju ke final Piala Liga Inggris karena disingkirkan Newcastle United.

Baca juga: Disingkirkan Newcastle, Arsenal kelelahan kata Arteta

Menanggapi hal tersebut, jika sebenarnya memiliki pemusatan latihan yang bagus dan cedera yang didapatkan Havertz merupakan sebuah kerugian besar bagi Arsenal.

“Kami bermain tanpa Gabriel, tanpa Saliba, Ben White sepanjang musim, Tomiyasu sepanjang musim, Calafiori selama dua bulan, Merino selama dua bulan, Martin Odegaard selama dua bulan, Bukayo Saka selama tiga bulan, Gabriel Jesus. semuanya,” ungkap Arteta.

“Itu saja, itulah tantangan ke depan. Saya menyukainya dan menantikannya karena kami masih di sini dengan semua hal yang saya sebutkan selain bermain empat kali dengan 10 pemain, bla bla bla. Mari kita lihat tim ini terbuat dari apa,” pungkasnya.

Pada pertandingan menghadapi Leicester City, Arsenal dipastikan membidik poin penuh demi menjaga jarak mereka dengan Liverpool yang berada di posisi pertama klasemen sementara.

Arsenal kini berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga Inggris dengan 50 poin dari 24 pertandingan, terpaut tujuh poin dari Liverpool di posisi pertama.

Baca juga: Arsenal berlatih di Dubai usai gagal di Piala Liga

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2025

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Rekomendasi lain

  • Related Posts

    Dokter dan istri di Pulogadung sering lakukan penganiayaan ke ART lain

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Dokter dan istri di Pulogadung sering lakukan penganiayaan ke ART lain Jumat, 11 April 2025 15:06 WIB waktu…

    Enam jurnal PTNU tembus Scimago Journal Rank 2025

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Enam jurnal PTNU tembus Scimago Journal Rank 2025 Jumat, 11 April 2025 15:05 WIB waktu baca 3 menit…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *