Muenchen kokoh di puncak klasemen setelah taklukkan Freiburg 2-1

Liga Jerman

Muenchen kokoh di puncak klasemen setelah taklukkan Freiburg 2-1

  • Sabtu, 25 Januari 2025 23:49 WIB
Muenchen kokoh di puncak klasemen setelah taklukkan Freiburg 2-1
Arsip – Penyerang Bayern Muenchen asal Inggris Harry Kane selebrasi usai mencetak gol 2-1 dari titik penalti pada laga leg pertama semifinal Liga Champions UEFA antara FC Bayern Muenchen berhadapan dengan Real Madrid CF di Muenchen, Jerman (30/4/2024). (ANTARA/AFP/Michaela Stache/aa.)

Jakarta (ANTARA) – Bayern Muenchen kian kokoh di puncak klasemen Liga Jerman setelah menaklukkan Freiburg 2-1 di Stadion Europa-Park, Freiburg, Sabtu malam.

Harry Kane dan Kim Min-jae masing-masing membuat satu gol untuk Bayern, sedangkan satu gol balasan Freiburg dicetak oleh Matthias Ginter, demikian catatan Bundesliga.

Muenchen memuncaki klasemen dengan 48 poin dari 19 pertandingan, sedangkan Freiburg turun ke peringkat sembilan dengan 27 poin.

Muenchen mendominasi laga ini dengan 66 persen penguasaan bola dan melepaskan tujuh tembakan yang tiga di antaranya tepat sasaran.

Bayern mengambil inisiatif menyerang dengan menciptakan peluang lewat tendangan Jamal Musiala yang membentur tiang gawang.

Baca juga: Diimbangi Holstein Kiel, Wolfsburg gagal dekati empat besar

Tak lama kemudian Bayern memecahkan kebuntuan pada menit ke-15 lewat tendangan keras Harry Kane yang tak bisa dibendung kiper Freiburg Noah Atubolu. Bayern memimpin 1-0.

Pada babak kedua, Freiburg berupaya mengambil inisiatif menyerang sampai beberapa kali menciptakan peluang tapi tidak membahayakan gawang Manuel Neuer.

Sebaliknya, Bayern yang bermain disiplin malah mencetak gol kedua melalui sundulan bek Kim Min-jae setelah menyambut sepak pojok Joshua Kimmich pada menit 54.

Freiburg memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 pada menit ke-69 setelah umpan sepak pojok Ritsu Doan disambut sundulan Matthias Ginter yang membobol gawang Manuel Neuer.

Bayern tetap memperagakan permainan menyerang, tetapi hingga peluit panjang dibunyikan kedudukan 2-1 untuk tim tamu bertahan.

Baca juga: Dortmund pecat pelatih Nuri Sahin setelah kekalahan di Liga Champions

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2025

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Rekomendasi lain

  • Related Posts

    Zverev melenggang mulus ke perempat final Munich

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Tenis Zverev melenggang mulus ke perempat final Munich Kamis, 17 April 2025 07:09 WIB waktu baca 3 menit…

    Kamis, SIM Keliling tersedia di lima lokasi Jakarta

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Kamis, SIM Keliling tersedia di lima lokasi Jakarta Kamis, 17 April 2025 07:07 WIB waktu baca 2 menit…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *