Simak Jadwal Lengkap TKA SD dan SMP 2026

KEMENTERIAN Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) menetapkan jadwal pelaksanaan tes kemampuan akademik (TKA) jenjang sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) tahun 2026 pada April mendatang. Tes ini menjadi bagian dari asesmen nasional untuk memetakan kemampuan akademik murid, namun tidak dijadikan sebagai penentu kelulusan.

Scroll ke bawah untuk melanjutkan membaca

Penetapan jadwal tersebut diumumkan Kemendikdasmen melalui Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan (BSKAP) dalam keterangan resmi  pada Rabu, 15 Januari 2026. Pelaksanaan TKA SMP dijadwalkan lebih dulu, yakni pada 6–16 April 2026. Sementara TKA untuk jenjang SD akan berlangsung pada 20–30 April 2026.

Sebelum pelaksanaan tes, Kemendikdasmen membuka masa pendaftaran peserta TKA mulai 19 Januari hingga 28 Februari 2026. Setelah itu, satuan pendidikan akan mengikuti tahapan gladi bersih yang dijadwalkan pada 9–17 Maret 2026 untuk memastikan kesiapan teknis dan pelaksanaan asesmen.

Bagi peserta didik yang berhalangan mengikuti TKA pada jadwal utama, Kemendikdasmen menyediakan jadwal susulan yang akan digelar pada 11–17 Mei 2026. Adapun proses pengolahan dan analisis hasil TKA dilakukan pada 18–23 Mei 2026, dengan pengumuman hasil secara nasional pada 24 Mei 2026.

Kepala BSKAP Kemendikdasmen, Toni, menegaskan bahwa TKA tidak dimaksudkan sebagai alat seleksi atau penentu kelulusan murid. “TKA tidak dimaksudkan sebagai penentu kelulusan, melainkan sebagai sarana untuk memperoleh potret kemampuan akademik murid secara adil dan objektif,” ujar Toni di Jakarta, Selasa, 13 Januari 2026.

Menurut Toni, hasil TKA akan dimanfaatkan oleh satuan pendidikan dan pemerintah daerah sebagai dasar perbaikan proses pembelajaran. Data dari TKA juga diharapkan dapat membantu pemerintah dalam merancang intervensi pendidikan yang lebih tepat sasaran dan berkelanjutan sesuai dengan kebutuhan murid.

Untuk mendukung kesiapan peserta didik menghadapi TKA, Kemendikdasmen mendorong murid dan guru memanfaatkan berbagai sarana pembelajaran yang telah disediakan, seperti laman Ayo Coba TKA dan fitur Ruang Murid pada platform Rumah Pendidikan. Kedua layanan tersebut menyediakan contoh soal serta materi pendukung sesuai jenjang pendidikan.

Kemendikdasmen memastikan pelaksanaan TKA 2026 tetap mengedepankan prinsip integritas, objektivitas, dan akuntabilitas, dengan memperkuat koordinasi bersama pemerintah daerah dan satuan pendidikan di seluruh Indonesia.

  • Related Posts

    Siswa Sekolah Rakyat Fasih Pidato Bahasa Inggris Dapat Beasiswa ke LN

    Jakarta – Penampilan siswa kelas X Sekolah Rakyat Menengah Atas (SRMA) 13 Bekasi, Kiendra Lian Damarta (16) saat pidato bahasa Inggris menuai apresiasi Presiden RI Prabowo Subianto. Dia pun mendapat…

    Respons PKS soal Prabowo Tambah Dana Riset

    ANGGOTA Komisi X DPR Fikri Faqih menyambut baik langkah Presiden Prabowo Subianto yang menyatakan bakal menambah anggaran dana riset nasional menjadi Rp 12 triliun.  Dia menilai, penambahan dana riset menjadi budaya…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *