Kasus 3 ABG Curi Ayam di Depok Diselesaikan Restorative Justice

Depok

Viral di media sosial rekaman CCTV memperlihatkan aksi tiga remaja pria mencuri ayam di Cilangkap, Depok, Jawa Barat (Jabar). Kasus tersebut diselesaikan restorative justice (RJ).

“Iya (diselesaikan restorative justice)” ujar Kapolsek Cimanggis Kompol Jupriono saat dihubungi detikcom, Jumat (16/1/2026).

Jupriono mengatakan korban ikhlas dan tidak menuntut pelaku. Kompol Jupriono menyerahkan dua ekor ayam untuk korban.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Ibu sudah ikhlas dan tidak menuntut. Saya nitip 2 ayam ke ibu yang jadi korban pencurian ayam,” jelasnya.

Jupriono mengatakan ketiga pemuda tersebut telah dilakukan mediasi dengan dihadiri orang tua dan korban pada Rabu (14/1).

“Mudah-mudahan cara yang kita lakukan hari ini menjadi pembelajar bagi semuanya supaya anak-anak jangan sampai melakukan tindak pidana,” tutupnya.

Dari video yang beredar di media sosial, terlihat tiga ABG berboncengan satu motor melintas di sebuah gang. Dua orang kemudian turun dari motor.

Mereka sudah mengincar ayam yang berada dalam kandang di pinggir gang. Keduanya langsung mengambil dua ekor ayam dan melarikan diri.

Peristiwa itu terjadi pada Selasa (6/1) di Cilangkap, Tapos, Depok, pukul 01.00 WIB. Pencurian terjadi saat pemilik rumah tengah tertidur.

“Telah terjadi pencurian dua ekor ayam di dalam kandang yang kandangnya berada di depan rumah korban di saat korban sedang tertidur,” ujar Jupriono dalam keterangannya, Rabu (7/1).

Keesokannya, pemilik menyadari dua ekor miliknya hilang. Polisi kemudian melakukan pengecekan TKP guna penyelidikan lebih lanjut.

(dvp/idn)

  • Related Posts

    Aksi Laznas AQL Peduli Bantu Warga Terdampak Banjir Aceh

    LAZNAS AQL Peduli, lembaga amil zakat yang bergerak di bidang kemanusiaan, pendidikan, dan dakwah, menyalurkan bantuan bagi masyarakat Aceh yang terdampak banjir bandang. Aksi kemanusiaan tersebut dipimpin Bachtiar Nasir. Melalui…

    Hampir Sepekan Banjir Belum Surut, Warga Pati Naik Perahu untuk Cari Makan

    Jakarta – Banjir di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, mencapai 1 meter lebih. Warga Desa Mustokoharjo, Kecamatan Pati, menggunakan perahu untuk beraktivitas. Dilansir detikJateng, Jumat (16/1/2026), banjir sudah terjadi hampir sepekan…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *