HUT PDIP ke-53, Olly Dondokambey: Tetap Solid dan Semangat Mengawal Demokrasi

INFO NASIONAL – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) menggelar perayaan Hari Ulang Tahun ke-53, sekaligus rapat kerja nasional (Rakernas), di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta, pada Sabtu-Senin, 10-12 Januari 2026. Ketua DPD PDI Perjuangan Sulawesi Utara, Prof. Dr. (H.C.) Olly Dondokambey, datang mengenakan kemeja merah PDI Perjuangan lengkap dengan peci hitam khas Bung Karno.

“Saya atas nama pengurus PDI Perjuangan Provinsi Sulawesi Utara, mengucapkan selamat ulang tahun ke-53 untuk PDI Perjuangan. Semangat untuk terus mengawal demokrasi di republik tercinta kita ini, Indonesia,” kata Olly, Sabtu, 10 Januari 2025.

Scroll ke bawah untuk melanjutkan membaca

Olly menegaskan, di usia PDI Perjuangan yang ke-53 ini, PDI Perjuangan pasti jaya dengan kematangan yang lebih mantap dan lebih kuat untuk menghadapi tantangan-tantangan ke depan. “Merdeka,” ucapnya.

Bendahara DPP PDI Perjuangan ini juga mengingatkan bahwa generasi muda harus didorong, agar dapat berpartisipasi lebih banyak untuk PDI Perjuangan ke depan. “Saya juga harapkan kader-kader dan simpatisan PDI Perjuangan harus solid, bergerak dalam rangka menjaga negara kesatuan Republik Indonesia,” ujar Olly.

Dalam perayaan HUT dan rakernas ini, PDI Perjuangan mengambil tema Satyam Eva Jayate, dengan subtema ‘Di Sanalah Aku Berdiri, untuk Selama-lamanya’. Satyam Eva Jayate, adalah slogan berbahasa Sansekerta yang artinya “Kebenaran akan Menang”.

Tema Satyam Eva Jayate menjadi perisai moral dengan standar kebenaran ideologi Pancasila dengan spirit kelahirannya pada 1 Juni 1945. Bagi para pemuda, Satyam Eva Jayate bukan sekedar slogan, namun pesan moral dalam dunia digital untuk berani berbicara kritis sebagai cermin kebebasan berpendapat yang dilindungi konstitusi serta berani menempuh jalan ‘anti mainstream’ di dalam memperjuangkan kebenaran dan keadilan. (*)

  • Related Posts

    Sejumlah Titik Tol Mengarah ke Jakarta Macet Parah

    Jakarta – Hujan deras mengakibatkan arus lalu lintas mengarah ke Jakarta macet parah pagi ini. Kepadatan juga terjadi di sejumlah titik ruas Tol Dalam Kota. Kasat Patroli Jalan Raya (PJR)…

    Jalan di Pademangan Jakut Tergenang, Rute Bus TransJ Terdampak

    Jakarta – Lalu lintas di sekitar Pademangan, Jakarta Utara tergenang banjir pagi ini. Imbasnya layanan bus Transjakarta terganggu hingga mengalami pemangkasan rute, salah satunya Koridor 5 menjadi Kampung Melayu –…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *