
Liga Inggris
Arteta isyaratkan Bukayo Saka bisa bela Arsenal hadapi Fulham
- Senin, 31 Maret 2025 23:32 WIB
- waktu baca 2 menit

Jakarta (ANTARA) – Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengisyaratkan pemain bintangnya Bukayo Saka sudah bisa turun membela The Gunners menghadapi Fulham dalam lanjutan Liga Inggris pada Selasa waktu setempat atau Rabu (2/4) dini hari WIB.
Saka menepi dari lapangan hijau sejak cedera hamstring pada 22 Desember 2024 silam. Namun, dalam sepekan terakhir kabarnya pemain asal Inggris berusia 23 tahun itu sudah mulai berlatih bersama tim utama.
“Bukayo Saka siap main. Proses pemulihannya sudah selesai, jadi sekarang tinggal memainkannya pada momen yang tepat, tetapi sudah bekerja keras karena sangat ingin main,” kata Arteta yang dikutip Sky Sports, Senin.
Mulanya Saka diperkirakan baru bisa kembali bermain saat Arsenal melawan Real Madrid di Liga Champions pada 9 April mendatang, tetapi Arteta mengungkap sang pemain sudah bisa diturunkan saat timnya menjamu Fulham pada Rabu (2/4) dini hari WIB.
“Kami menghormati waktu (pemulihan) yang ditetapkan, kami sudah melakukan segalanya, kami sebelumnya harus menahannya, jadi sekarang dia siap main,” katanya.
Baca juga: Arteta konfirmasi Saka akan absen sekitar dua bulan
Baca juga: Arteta sebut Gabriel Martinelli bisa jadi opsi pengganti Bukayo Saka
Arteta bahkan memastikan Saka bisa turun sebagai starter. Pelatih asal Spanyol itu percaya Saka akan memberikan dampak signifikan ke tim, yang belakangan rentan terpeleset.
“Ya, ya (siap jadi starter). Dia adalah senjata lain kami. Kami tahu dampak yang dia punya ke tim dan seberapa penting perannya juga kontribusinya dalam sukses kami, jadi senang melihatnya kembali,” cetusnya.
Pulihnya Saka disambut merupakan angin segar bagi Arteta jelang periode krusial bagi Arsenal musim ini, terutama di Liga Champions.
Setelah menjadi tuan rumah bagi Fulham, Arsenal akan bertandang ke markas Everton di Goodison Park, Sabtu (5/4) malam WIB. Setelah itu, mereka bakal melakoni laga berat di perempat-final Liga Champions melawan raja Eropa saat ini Real Madrid pada 9 April.
Baca juga: Alami cedera, Italia pulangkan Riccardo Calafiori ke Arsenal
Baca juga: Kapten Brentfod Christian Norgaard perpanjang kontrak sampai 2027
Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2025
Komentar
Berita Terkait
Arteta konfirmasi Saka akan absen sekitar dua bulan
- 28 Desember 2024
Arteta sebut Gabriel Martinelli bisa jadi opsi pengganti Bukayo Saka
- 24 Desember 2024
Arteta pastikan Saka alami masalah hamstring
- 22 Desember 2024
Drama tujuh gol warnai kemenangan Arsenal atas West Ham
- 1 Desember 2024
Arsenal hancurkan Nottingham Forest tiga gol tanpa balas
- 24 November 2024
Saka, Rice, dan Calafiori masuk skuad Arsenal lawan Forest
- 22 November 2024
Termasuk Saka dan Palmer, delapan pemain dicoret dari timnas Inggris
- 12 November 2024
Arteta cemas dengan kondisi Bukayo Saka dan Declan Rice
- 11 November 2024
Rekomendasi lain
Informasi lengkap tentang pembukaan CPNS Kemendikbud 2024
- 23 Agustus 2024
Terbaru, ini daftar tarif tol Trans Jawa 2024
- 15 Agustus 2024
Tujuan pernikahan dalam Islam
- 30 Juli 2024
Berapa iuran BPJS Ketenagakerjaan? Berikut daftarnya
- 25 Juli 2024