Arus mudik di Jalinsum Prabumulih-Palembang dipadati kendaraan pemudik

Arus Mudik

Arus mudik di Jalinsum Prabumulih-Palembang dipadati kendaraan pemudik

  • Sabtu, 29 Maret 2025 14:15 WIB
  • waktu baca 2 menit
Arus mudik di Jalinsum Prabumulih-Palembang dipadati kendaraan pemudik
Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) di Kota Prabumulih pada H-2 Idul Fitri 2025 mulai ramai dilintasi kendaraan pemudik untuk pulang ke kampung halaman, Sabtu (29/3/2025). (ANTARA/Edo Purmana)

Baturaja (ANTARA) – Arus mudik di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Kota Prabumulih-Palembang, Sumatera Selatan dipadati kendaraan pemudik untuk pulang ke kampung halaman.

Berdasarkan pemantauan di lapangan pada Sabtu atau H-2 Idul Fitri 1446 Hijriah, ratusan kendaraan roda dua dan empat dari berbagai daerah mulai ramai melintasi dJalinsum Prabumulih-Palembang untuk pulang ke kampung halaman guna merayakan lebaran bersama keluarga.

Aktivitas kendaraan pemudik yang berlalu lalang dari Kota Baturaja, Muara Enim, Prabumulih dan Palembang maupun sebaliknya mulai ramai melintasi Jalinsum untuk pulang ke kampung halaman guna merayakan lebaran bersama keluarga.

Meskipun banyak kendaraan yang melintas, namun arus lalu lintas terpantau masih aman dan lancar tanpa hambatan dan gangguan yang krusial.

Menurut Carlos, pemudik asal Kota Baturaja, Kabupaten OKU, Sumsel mengaku lebih memilih melewati Jalinsum untuk pulang ke Palembang karena lebih hemat biaya.

Baca juga: Sumsel siapkan antisipasi urai kemacetan Jalintim saat arus balik

“Meskipun ramai, namun tidak terjadi kemacetan arus lalu lintas di Jalinsum. Kalau lewat jalan tol harus mengeluarkan biaya tambahan,” katanya.

Selain itu, kata dia, di sepanjang Jalinsum dari beberapa kabupaten yang dilaluinya seperti OKU dan Muara Enim banyak terdapat pos pelayanan yang disiapkan oleh Polres wilayah masing-masing sehingga mudik lebih aman dan nyaman.

“Banyak tempat peristirahatan di pos-pos pelayanan sehingga kami dapat beristirahat sejenak di rest area sambil menikmati fasilitas yang diberikan secara gratis,” ujarnya.

Lain halnya dengan Eko, warga Baturaja lainnya mengaku lebih memilih mudik ke kampung halaman di Kota Palembang pada hari lebaran nanti.

“Biasanya saya dan keluarga mudik ke Kota Palembang setelah melaksanakan shalat Idul Fitri karena dipastikan kondisi jalanan relatif sepi kendaraan pemudik,” ujar Eko.

Baca juga: Polres OKU bongkar pos pungli di sepanjang Jalinsum

Baca juga: Jalinsum putus, Polres Dharmasraya imbau pengendara ambil jalur alternatiff

Pewarta: Edo Purmana
Editor: Indra Gultom
Copyright © ANTARA 2025

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Rekomendasi lain

  • Related Posts

    Kemarin, kendaraan keluar Jakarta hingga kunjungan di Lapas Cipinang

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Kemarin, kendaraan keluar Jakarta hingga kunjungan di Lapas Cipinang Rabu, 2 April 2025 05:59 WIB waktu baca 3…

    Kalahkan Empoli 3-0, satu kaki Bologna di final Piala Italia

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Piala Italia Kalahkan Empoli 3-0, satu kaki Bologna di final Piala Italia Rabu, 2 April 2025 05:38 WIB…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *