
Bulu tangkis
Rehan/Gloria kian percaya diri setelah juarai Polish Open 2025
- Senin, 24 Maret 2025 05:10 WIB
- waktu baca 2 menit

Jakarta (ANTARA) – Ganda campuran bulu tangkis Indonesia non-pelatnas Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja makin percaya diri menghadapi turnamen-turnamen selanjutnya setelah meraih gelar juara di International Challenge Polish Open 2025, Minggu waktu setempat.
“Pasti menambah kepercayaan diri dan untuk menambah pengalaman kami untuk ke depannya. Selain itu, untuk mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya,” ujar Rehan dalam keterangan tertulisnya.
Rehan/Gloria menjadi juara di Polish Open 2025 setelah di final mengalahkan Kristoffer Kolding/Mette Werge asal Denmark di Lodz, Polandia, Minggu malam WIB, dengan skor 21-16, 14-21, 21-10.
“Pertandingan final tadi tidak mudah karena mereka bermain nothing to lose. Tapi saya dan Kak Gloria juga harus menunjukkan kualitas kami,” ujar Rehan menambahkan.
Baca juga: Rehan/Gloria menutup tur Eropa dengan turun di Polish Open 2025
Gelar ini menjadi yang pertama bagi Rehan/Gloria sejak dipasangkan sebagai ganda campuran pada awal tahun 2025.
Meski Polish Open berstatus turnamen bulu tangkis Grade 3 level 1 dalam Sirkuit Kontinental BWF, mereka tetap mendapatkan banyak pelajaran berharga.
Dalam turnamen ini, Rehan/Gloria harus bermain dua kali dalam sehari, yang menjadi tantangan tersendiri.
“Menjaga kondisi sangat sulit, apalagi ini sudah turnamen keempat beruntun. Suplemen harus rutin dikonsumsi, istirahat cukup, dan asupan makan harus dijaga, jangan berlebihan atau kekurangan,” ujar Rehan.
Polish Open 2025 menjadi turnamen terakhir mereka di Eropa setelah sebelumnya mencatat hasil impresif yakni dengan menjadi runner-up di Super 300 German Open dan Orleans Masters, serta mencapai perempat final di Super 1000 All England 2025.
Keputusan bermain di International Challenge Polish Open 2025 juga didasarkan pada faktor peringkat. Saat itu, mereka belum memenuhi syarat untuk berlaga di Super 300 Swiss Open 2025 yang berlangsung bersamaan.
Dengan modal kemenangan ini, Rehan/Gloria optimistis menghadapi tantangan di turnamen berikutnya demi meraih prestasi yang lebih tinggi di kancah bulu tangkis dunia.
Baca juga: Fikri/Daniel siap bangkit setelah jadi runner-up di Swiss Open 2025
Baca juga: Putri KW akui keunggulan Chen Yu Fei pada semifinal Swiss Open 2025
Pewarta: Muhammad Ramdan
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2025
Komentar
Berita Terkait
Rehan/Gloria melaju ke perempat final Polish Open 2025
- Kemarin 19:22
Rehan/Gloria melaju ke final Orleans Masters 2025
- 8 Maret 2025
Rehan/Gloria atasi perlawanan Adnan/Indah dua gim langsung
- 26 Februari 2025
Rekomendasi lain
Simak jadwal lengkap pengumuman CPNS 2024 hingga usul penetapan NIP
- 26 Desember 2024
Ini 17 menteri Jokowi yang dipanggil Prabowo ke Kertanegara
- 16 Oktober 2024
Lirik lagu legendaris Radiohead – “Creep”
- 26 Agustus 2024
10 pahlawan perintis kemerdekaan Indonesia
- 7 November 2024