
Tim Transisi Pram Doel pastikan keluarga pahlawan tetap dapat bantuan
- Jumat, 14 Februari 2025 13:55 WIB

Mereka tidak boleh dibiarkan tanpa dukungan, hanya karena alasan administratif
Jakarta (ANTARA) – Tim Transisi Pramono Anung-Rano Karno memastikan bahwa keluarga pahlawan nasional tetap akan mendapatkan bantuan, meskipun anggaran untuk mereka dicoret dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025.
Hal ini disampaikan Ketua Tim Transisi Pramono Anung-Rano Karno, Ima Mahdiahdi Jakarta, Jumat, setelah mendapatkan klarifikasi dari Dinas Sosial (Dinsos) Jakarta terkait isu penghentian bantuan bagi keluarga pejuang.
“Saya sudah meminta klarifikasi kepada Dinas Sosial dan memang benar bahwa anggaran ini sebelumnya sudah masuk dalam APBD 2025, tetapi dicoret oleh Kemendagri,” katanya.
Dia telah melaporkan hal ini kepada Gubernur Terpilih Pramono Anung dan memastikan bahwa anggaran ini akan dikembalikan dalam APBD Perubahan.
Baca juga: Pemprov DKI siap jalankan Inpres soal penghematan anggaran daerah
Menurut Ima, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sebenarnya telah mengalokasikan anggaran untuk program ini dalam APBD 2025. Namun, dalam proses evaluasi, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) mencoret anggaran tersebut.
Namun, mengingat APBD Perubahan baru dapat disahkan beberapa bulan ke depan, Ima memastikan bahwa para keluarga pejuang tetap mendapatkan bantuan selama masa tunggu tersebut.
Salah satu opsi yang sedang ia dorong adalah menggunakan anggaran dari Baznas-Bazis Jakarta agar keluarga pahlawan tetap mendapatkan dukungan yang layak.
Dia akan mendorong Baznas Jakarta untuk sementara memberikan bantuan bagi keluarga pejuang hingga APBD Perubahan disahkan. “Mereka tidak boleh dibiarkan tanpa dukungan, hanya karena alasan administratif,” kata Ima.
Baca juga: DPRD minta DKI optimalkan potensi pendapatan pajak daerah
Ima meminta semua pihak untuk menghormati jasa para pejuang dan keluarganya. Hal itu mengingat keluarga pahlawan telah memberikan kontribusi besar bagi negara dan tidak seharusnya diabaikan oleh pemerintah.
“Ini bukan sekadar anggaran, tetapi juga soal penghormatan kepada mereka yang telah berjuang demi bangsa. Kami akan memastikan bantuan ini tetap ada dan tidak terputus,” katanya.
Dengan adanya kepastian ini diharapkan keluarga pahlawan tetap mendapatkan perhatian dan dukungan yang mereka butuhkan, baik melalui APBD Perubahan maupun bantuan sementara dari Baznas-Bazis Jakarta.
Pewarta: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2025
Komentar
Berita Terkait
Pramono ingin terapkan KJP seperti di era gubernur terdahulu
- 4 Februari 2025
Pramono bahas ruang kerja dengan Pj Gubernur DKI Jakarta
- 4 Februari 2025
Rekomendasi lain
Rincian gaji TNI berdasarkan golongan dan pangkat terbaru 2024
- 12 Oktober 2024
Otorita IKN buka 600 lowongan untuk CPNS 2024
- 23 Agustus 2024
Lirik lagu “Tanah Airku” karya Ibu Sud
- 5 Agustus 2024
Skuad Timnas sepak bola putri Indonesia di Piala AFF 2024
- 3 Desember 2024
Formasi CPNS Kementerian Pertanian 2024 di Kementerian Pertanian
- 23 Agustus 2024
Menurut LHKPN, segini jumlah kekayaan Agustiar Sabran Cagub Kalteng
- 23 November 2024
Daftar 15 gunung api yang populer di Indonesia
- 10 Juli 2024
Jadwal pencairan dan cara cek NIK KTP penerima Bansos PKH 2025
- 15 Januari 2025
Rekam jejak Sugiono, kandidat Menlu dalam kabinet Prabowo
- 15 Oktober 2024