Kemenekraf dorong perluasan produk kreatif di World Expo 2025 Osaka

Kemenekraf dorong perluasan produk kreatif di World Expo 2025 Osaka

  • Jumat, 14 Februari 2025 14:56 WIB
Kemenekraf dorong perluasan produk kreatif di World Expo 2025 Osaka
Wakil Menteri Ekonomi Kreatif Irene Umar mendukung Indonesia yang berpartisipasi dalam World Expo 2025 di Osaka, Jepang (ANTARA/HO Kementerian Ekonomi Kreatif)

Jakarta (ANTARA) – Kementerian Ekonomi Kreatif/Badan Ekonomi Kreatif mendukung Indonesia yang berpartisipasi dalam World Expo 2025 di Osaka, Jepang, sebagai peluang strategis untuk memperluas pasar produk kreatif Indonesia, serta mendorong investasi dan kerja sama internasional.

“Kita harus terus maju dan bersatu untuk menghadirkan good quality product. Produk lokal Indonesia akan dibawa untuk berkolaborasi dengan pasar internasional,” jelas Wakil Menteri Ekonomi Kreatif Irene Umar dalam keterangan pers yang diterima, Jumat.

Irene menekankan pentingnya perencanaan usai acara agar keikutsertaan Indonesia di World Expo 2025 memberikan dampak yang berkelanjutan. Ia menambahkan akan mempersiapkan produk kreatif yang siap ekspor dengan perencanaan yang matang.

Selain memamerkan produk kreatif, Irene juga merencanakan kunjungan ke perusahaan-perusahaan potensial di Jepang untuk menjajaki peluang kolaborasi dan business matching. Salah satu sektor yang menjadi fokus adalah industri gim, yang dinilai memiliki potensi besar di pasar Jepang.

Baca juga: Wamenekraf: Indonesia jangan hanya pasar tapi raja di negeri sendiri

“Gim kita banyak menang di Tokyo Game Show. Kami akan memperkuat dukungan Kementerian untuk memperluas pasar di Jepang,” ujarnya.

Dalam rangka mempersiapkan keikutsertaan Indonesia, Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Bappenas menggelar Kick Off Meeting yang dilaksanakan pada Kamis, (13/2) dengan tema “Mengoptimalkan Peluang Perdagangan, Investasi, dan Kerja Sama Internasional melalui World Expo 2025 Osaka”.

Deputi Bidang Promosi Penanaman Modal Kementerian Investasi dan Hilirisasi PPN/Bappenas, Nurul Ichwan, melihat potensi kerja sama budaya dan ekonomi kreatif antara Indonesia dan Jepang.

“Indonesia dan Jepang memiliki kesamaan dalam budaya pop, seperti anime dan kustom. Dengan memanfaatkan digitalisasi, kita dapat menampilkan kreativitas Indonesia secara global,” kata Nurul.

Baca juga: Wamenekraf: Indonesia inovator dalam ekosistem mainan dan komik global

Ia menegaskan bahwa melalui Kemenparekraf, Indonesia akan menunjukkan keunggulan dalam ekonomi kreatif sehingga dunia melihat Indonesia tidak hanya unggul dalam pariwisata dan keindahan alamnya, tetapi juga dalam kreativitas generasi mudanya.

Menteri PPN/Kepala Bappenas, Rachmat Pambudi, menegaskan komitmen pemerintah dalam memanfaatkan momentum ini meski expo ini berlangsung dalam kondisi yang penuh tantangan, baik dari segi ekonomi maupun situasi global pemerintah akan tetap berkomitmen memanfaatkan momentum ini.

“Arahan Presiden jelas, kita harus memaksimalkan potensi Expo ini untuk kepentingan nasional. Saya berharap partisipasi Indonesia dapat terselenggara dengan optimal,” ujarnya.

Baca juga: Menekraf dorong penguatan asosiasi ekraf untuk pertumbuhan ekonomi

Baca juga: Wamenekraf soroti potensi “IP Character” di sektor ekraf Indonesia

Pewarta: Fitra Ashari
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2025

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Rekomendasi lain

  • Related Posts

    Zverev melenggang mulus ke perempat final Munich

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Tenis Zverev melenggang mulus ke perempat final Munich Kamis, 17 April 2025 07:09 WIB waktu baca 3 menit…

    Kamis, SIM Keliling tersedia di lima lokasi Jakarta

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Kamis, SIM Keliling tersedia di lima lokasi Jakarta Kamis, 17 April 2025 07:07 WIB waktu baca 2 menit…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *