Kemarin, erupsi Semeru hingga banjir di sejumlah titik di Jakarta

Kemarin, erupsi Semeru hingga banjir di sejumlah titik di Jakarta

  • Rabu, 29 Januari 2025 07:58 WIB
Kemarin, erupsi Semeru hingga banjir di sejumlah titik di Jakarta
Gunung Semeru di Jawa Timur erupsi dengan tinggi letusan hingga 1 km pada Selasa (28/1/2025). ANTARA/HO-PVMBG/aa. (Handout PVMBG)

Jakarta (ANTARA) – Sejumlah berita humaniora kemarin yang masih menarik untuk dibaca, mulai dari erupsi Gunung Semeru hingga banjir di sejumlah wilayah di Jakarta.

1. Gunung Semeru erupsi beberapa kali dengan letusan hingga 1 km

Gunung Semeru yang memiliki ketinggian 3.676 meter di atas permukaan laut (mdpl) tercatat beberapa kali erupsi dengan letusan setinggi 800 meter hingga 1 kilometer (km) di atas puncak pada Selasa.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

2. BPBD: Ketinggian banjir di Jalan Kelapa Hidrida capai 40 centimeter

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat ketinggian banjir di Jalan Kelapa Hibrida Raya Pegangsaan Dua, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara mencapai 40 centimeter akibat curah hujan deras di daerah setempat.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

3. Gempa berpusat di Sulawesi Tengah terasa hingga Gorontalo Utara

Gempa bumi yang berpusat di Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) terasa hingga Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo. Warga Gorontalo Utara mengaku mengalami kepanikan karena merasakan guncangan gempa yang terjadi Selasa malam tersebut.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

4. Tim gabungan temukan tiga siswa SMP terseret ombak di Pantai Drini Gunungkidul

Tim gabungan menemukan tiga siswa SMP 7 Mojokerto yang menjadi korban terseret ombak laut di Pantai Drini, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta pada Selasa pagi.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

5. Imlek 2576 Kongzili, Menag harap Indonesia semakin maju dan makmur

Menteri Agama Nasaruddin Umar mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili kepada umat Khonghucu dan warga yang merayakannya serta berharap Indonesia ke depan semakin maju dan makmur.Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2025

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Rekomendasi lain

  • Related Posts

    Menlu: Pemerintah kirim bantuan gempa ke Myanmar pada Kamis

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Menlu: Pemerintah kirim bantuan gempa ke Myanmar pada Kamis Rabu, 2 April 2025 17:17 WIB waktu baca 2…

    Polisi: Arus kendaraan di tol Jateng dipadati pemudik lokal

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Polisi: Arus kendaraan di tol Jateng dipadati pemudik lokal Rabu, 2 April 2025 17:16 WIB waktu baca 2…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *