Argentina akan gunakan 4 Nations World Series untuk tingkatkan level

Futsal

Argentina akan gunakan 4 Nations World Series untuk tingkatkan level

  • Rabu, 29 Januari 2025 18:05 WIB
Argentina akan gunakan 4 Nations World Series untuk tingkatkan level
Pelatih timnas futsal Matias Lucuix saat mengikuti jumpa pers menjelang bergulirnya Futsal 4 Nations World Series di Jakarta, Rabu (29/1/2025). Turnamen Futsal 4 Nations World Series akan digelar di Jakarta International Velodrome, Jakarta Timur, pada Kamis (30/1/2025) sampai Minggu (2/2/2025). (ANTARA/Zaro Ezza Syachniar)

Kami akan mengambil kesempatan di setiap FIFA Match Day untuk ikut laga internasional, agar level kami bisa terus meningkat di kancah futsal dunia

Jakarta (ANTARA) – Pelatih timnas futsal Argentina Matias Lucuix akan memanfaatkan pertandingan di turnamen futsal 4 Nations World Series 2025 untuk semakin meningkatkan level permainan timnya.

Di turnamen ini, Argentina akan membuka perjalanannya dengan melawan Arab Saudi pada Kamis (30/1) pukul 15.30 WIB di Jakarta International Velodrome, Jakarta Timur.

“Kami akan mengambil kesempatan di setiap FIFA Match Day untuk ikut laga internasional, agar level kami bisa terus meningkat di kancah futsal dunia,” kata Lucuix pada jumpa pers pra laga di Jakarta, Rabu.

Baca juga: Hector Souto paparkan persiapan terakhir tim sebelum lawan Jepang

Negara yang menjadi juara dunia futsal 2016 dan runner-up pada 2021 dan 2024 itu akan melakukan yang terbaik di turnamen ini.

Ia akan memanfaatkan tiga laga di 4 Nations World Series 2025 melawan tim dari Asia, yaitu Arab Saudi, Indonesia, dan Jepang, sebagai pengalaman berharga untuk timnya.

“Argentina akan coba yang terbaik di turnamen ini, dan kami punya kesempatan melawan Jepang dan Arab Saudi, lalu Indonesia, itu akan jadi pengalaman baru di mana biasanya kami melawan tim Amerika Selatan,” kata pelatih berusia 39 tahun tersebut.

Mengomentari laga pertama melawan Arab Saudi pada Kamis, Lucuix menilai tim asuhan Andreu Plaza itu akan menyulitkan timnya, meski peringkat FIFA kedua tim terpaut sangat jauh.

“Untuk lawan Arab Saudi, mereka akan jadi lawan yang tangguh bagi kami, meski persiapan kami kurang, kami akan tetap melakukan yang terbaik untuk menghadapi mereka,” jelas Lucuix.

Baca juga: Timnas futsal akan beri penampilan terbaikdi 4 Nations World Series

Baca juga: Hector Souto panggil 16 pemain untuk Futsal 4 Nations World Series

Baca juga: Futsal Indonesia siap hadapi tiga tim kuat di 4 Nations World Series

Pewarta: Zaro Ezza Syachniar
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2025

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Rekomendasi lain

  • Related Posts

    Kemenkes: Cakupan vaksin Rotavirus 2025 per Maret baru 5,4 persen

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Kemenkes: Cakupan vaksin Rotavirus 2025 per Maret baru 5,4 persen Jumat, 11 April 2025 20:09 WIB waktu baca…

    Tingkat keterserapan lulusan SMK DKI di dunia kerja capai 91 persen

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Tingkat keterserapan lulusan SMK DKI di dunia kerja capai 91 persen Jumat, 11 April 2025 20:09 WIB waktu…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *