Akses Pelabuhan Muara Angke kembali terendam rob pada Minggu pagi

Akses Pelabuhan Muara Angke kembali terendam rob pada Minggu pagi

  • Minggu, 12 Januari 2025 08:56 WIB
Akses Pelabuhan Muara Angke kembali terendam rob pada Minggu pagi
Banjir rob menggenangu Jalan Dermaga Ujung yang menjadi akses menuju Pelabuhan Muara Angke Penjaringan Jakarta Utara pada Minggu pagi (ANTARA/HO-Dokumentasi Pribadi)

Air mulai masuk sejak pukul 06.00 WIB pagi, menggenangi jalan dan rumah warga

Jakarta (ANTARA) – Akses Pelabuhan Muara Angke kembali terendam rob atau banjir akibat pasang laut di Jalan Dermaga Ujung Muara Angke Kecamatan Penjaringan Jakarta Utara pada Minggu pagi

“Air mulai masuk sejak pukul 06.00 WIB pagi, menggenangi jalan dan rumah warga,” kata Ketua RT006 RW022 Penjaringan Wirya di Jakarta, Minggu.

Baca juga: Satu RT di Pluit terendam banjir pada Sabtu sore

Ia mengatakan ketinggian banjir mencapai 10 hingga 30 centimeter yang menggenangi Jalan menuju Dermaga Kali Adem Pelabuhan Muara Angke.

Menurut dia, rencananya pada hari ini warga akan melakukan gotong royong tetapi fenomena alam ini membuat kegiatan ini tidak dapat diselenggarakan.

“Pos RW 22 juga ikut terendam banjir rob hingga saat ini,” kata dia.

Baca juga: Eks Gubernur DKI Djarot angkat bicara soal penanganan banjir rob

Sebelumnya Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah mengeluarkan peringatan dini adanya banjir pesisir atau banjir rob pada 9-17 Januari 2025 akibat adanya fenomena pasang maksimum air laut bersamaan dengan fase bulan baru yang berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum berupa banjir pesisir di wilayah pesisir utara Jakarta.

Baca juga: Legislator nilai penanganan rob di Jakarta dengan polder tak efektif

Selain itu pasang air laut menyebabkan status Pintu Air Pasar Ikan ditingkatkan menjadi Bahaya/ Siaga 1 pada Sabtu (11/01) pukul 07.00 WIB yang menyebabkan terjadinya beberapa genangan di wilayah DKI Jakarta.

Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2025

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Rekomendasi lain

  • Related Posts

    BI: Modal asing keluar bersih capai Rp24,04 triliun pada 8-10 April

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi BI: Modal asing keluar bersih capai Rp24,04 triliun pada 8-10 April Jumat, 11 April 2025 22:09 WIB waktu…

    Turki akan terus bekerja sama dengan Indonesia untuk bangun Gaza – ANTARA News

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Komentar Kirim Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE. Berita Terkait Indonesia-Turki sepakat berkolaborasi di bidang kebudayaan Kemarin…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *