
Liga 1 Indonesia
Barito Putera bidik tiga poin ketika jamu Persija Jakarta
- Jumat, 10 Januari 2025 00:05 WIB

Jakarta (ANTARA) – Pelatih Barito Putera Rahmad Darmawan (RD) membidik tiga poin ketika menjamu Persija Jakarta pada pekan ke-18 Liga 1 Indonesia di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat sore.
Dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Kamis, RD berharap pemain-pemain asing anyar yang baru didatangkan dapat berkontribusi memberikan permainan positif kontra Persija Jakarta.
“Kita kemarin mencoba memberi respon dari hasil yang kami dapat di putaran satu dengan menambah dan mengganti beberapa pemain, sekarang dalam proses (adaptasi),” jelas RD.
Baca juga: RD janjikan evaluasi setelah Barito kembali gagal raih kemenangan
Barito Putera pada bursa transfer paruh musim ini telah mendatangkan tiga pemain asing anyar yaitu bek Renan Alves dan Anderson Nascimento dan gelandang senior Matias Mier.
Mantan pelatih Persipura Jayapura tersebut menambahkan, kehadiran tiga pemain asing ini diharapkan dapat mendongkrak penampilan Barito Putera pada sisa kompetisi Liga 1 Indonesia 2024/25.
“Tentu saya berharap mereka bisa bermain dan dalam kesiapan kita minggu ini dan terakhir latihan semua berjalan baik,” ungkap RD.
Pada pertandingan menghadapi Persija Jakarta, Jumat, Barito Putera dipastikan mengusung misi balas dendam karena ketika paruh pertama mereka takluk dengan skor telak 0-3.
Baca juga: Pelatih Persija siap turunkan dua pemain baru lawan Barito Putera
Saat ini Barito Putera berada di zona kuning setelah kini menempati peringkat ke-15 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan 12 poin dari 17 laga, hanya berjarak dua poin dari zona degradasi.
Pada paruh pertama Liga 1 Indonesia 2024/25, Barito Putera hanya mampu mengamankan dua kemenangan, mendapatkan enam hasil imbang dan menelan sembilan kekalahan.
Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2025
Komentar
Berita Terkait
Barito Putera resmi lepas penyerang asing Youssef Ezzejjari
- 6 Januari 2025
PSM ajukan banding atas insiden 12 pemain saat lawan Barito
- 30 Desember 2024
Persib Bandung naik ke puncak klasemen seusai tekuk Persis Solo 1-0
- 29 Desember 2024
Yoyok tegaskan Alfeandra Dewangga masih miliki kontrak dengan PSIS
- 27 Desember 2024
Drama lima gol warnai kemenangan PSM Makassar atas Barito Putera
- 22 Desember 2024
Rekomendasi lain
Cara daftar bansos PKH secara online jelang akhir tahun 2024
- 17 Desember 2024
Profil Andi Sumangerukka “ASR”, Cagub Sulawesi Tenggara Pilkada 2024
- 6 September 2024
Cara dan syarat urus surat numpang nikah
- 30 Juli 2024
Formasi CPNS Kementerian ATR/BPN 2024
- 23 Agustus 2024
Terbaru, ini daftar tarif tol Trans Jawa 2024
- 15 Agustus 2024
Profil Cristiano Ronaldo dan sederet prestasinya
- 16 Juli 2024