BSI dorong sektor pariwisata berkelanjutan dan ekonomi sirkular

BSI dorong sektor pariwisata berkelanjutan dan ekonomi sirkular

  • Minggu, 22 Desember 2024 11:00 WIB
BSI dorong sektor pariwisata berkelanjutan dan ekonomi sirkular
Direktur Utama BSI Hery Gunardi (kiri kedua) didampingi Wakil Direktur utama BSI Bob T Ananta (kiri) menyerahkan secara simbolis bantuan CSR sarana & prasarana kegiatan alam terbuka kepada Yayasan Wanadri yang diwakili Ketua Divisi Lingkungan Yayasan Wanadri Febby Nugraha Wiliandri (kanan kedua) dan didampingi Anggota Wanadri sekaligus musisi Iwan Abdurachman (kanan) di Terminal Wisata Grafika Cikole, Bandung Barat, Jawa Barat, Sabtu (21/12/2024). ANTARA/HO-BSI

BSI sebagai satu-satunya bank yang memberikan keseimbangan antara kebutuhan finansial, sosial, dan spiritual

Jakarta (ANTARA) – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus mendorong pengembangan sektor pariwisata berkelanjutan dan ekonomi sirkular di tanah air.

Upaya tersebut sejalan dengan komitmen BSI memberikan kemaslahatan kepada masyarakat, melalui implementasi prinsip environment, social and governance (ESG) demi mewujudkan pertumbuhan dan pembangunan berkelanjutan.

“BSI sebagai satu-satunya bank yang memberikan keseimbangan antara kebutuhan finansial, sosial, dan spiritual, terus meningkatkan peran dan kontribusinya dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan dan memberi manfaat ekonomi bagi masyarakat,” ujar dalam Direktur Utama BSI Hery Gunardi keterangan resmi di Jakarta, Minggu.

Hery menerangkan bahwa pihaknya mengadakan kegiatan implementasi ESG BSI pada pilar Sustainable Operation dan pilar Sustainable Beyond Banking di Cikole, Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat.

Kegiatan ini difokuskan untuk mendukung pencapaian target Net Zero Emission (NZE) Indonesia di tahun 2060, salah satunya dengan mengkampanyekan wisata yang tetap menjaga kelestarian lingkungan dan ekonomi sirkular bagi masyarakat.

Beberapa aktivitas yang dilakukan ialah pengecatan tempat sampah, menempatkan tempat sampah di sejumlah titik strategis lokasi wisata, pengelolaan sampah, dan mendaur ulang agar dapat dipergunakan kembali menjadi barang serbaguna.

Pihaknya turut berpartisipasi dalam perbaikan mushola yang ada di sekitar lokasi wisata tersebut, serta memberikan edukasi pengolahan sampah agar bisa didaur ulang dan dijual kembali untuk peningkatan ekonomi masyarakat.

“BSI melalui produk dan layanan yang komprehensif secara konsisten menghadirkan manfaat berkelanjutan bagi nasabah, masyarakat dan umat selaras dengan prinsip-prinsip ESG,” kata dia.

Ada tiga pilar utama implementasi ESG yang dilakukan BSI.

Pertama, Sustainable Banking yang terdiri dari inisiatif peningkatan tata kelola, pengembangan produk keuangan, dan peningkatan penyaluran pembiayaan berkelanjutan.

Kedua yaitu Sustainable Operation yang meliputi inisiatif pencapaian target NZE, transformasi digital, dan perlindungan data pribadi.

Terakhir adalah Sustainable Beyond Banking yang mencakup inisiatif perluasan akses layanan keuangan bagi masyarakat, serta optimalisasi distribusi zakat, infaq sedekah dan wakaf (ZISWAF) untuk memberikan manfaat bagi masyarakat.

Dalam menjalankan implementasi ESG, BSI disebut memiliki sejumlah visi untuk menjadi The Best Global Islamic Bank Based on Implementation Sustainable Finance.

Dua di antaranya adalah memberikan akses keuangan berkelanjutan di Indonesia dengan produk dan layanan yang sesuai dengan kebutuhan nasabah, serta menjadi bank yang memberikan kontribusi terbaik kepada ekonomi, lingkungan, dan sosial.

“BSI bertekad menjadi bank syariah global terbaik berdasarkan penerapan keuangan berkelanjutan dalam hal rasio pembiayaan berkelanjutan dan implementasi CSR (corporate social responsibility), untuk memberikan kemanfaatan kepada masyarakat luas,” ungkap Hery.

Baca juga: Realisasi KUR BSI Aceh capai 123 persen

Baca juga: BSI berdayakan warga Desa Semoyo Yogyakarta

Baca juga: BSI targetkan 8.500 peserta di program talenta wirausaha 2024

Pewarta: M Baqir Idrus Alatas
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2024

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Rekomendasi lain

  • Related Posts

    Zverev melenggang mulus ke perempat final Munich

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Tenis Zverev melenggang mulus ke perempat final Munich Kamis, 17 April 2025 07:09 WIB waktu baca 3 menit…

    Kamis, SIM Keliling tersedia di lima lokasi Jakarta

    English Terkini Terpopuler Top News Pilihan Editor Pemilu Otomotif Antara Foto Redaksi Kamis, SIM Keliling tersedia di lima lokasi Jakarta Kamis, 17 April 2025 07:07 WIB waktu baca 2 menit…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *