China keluarkan peringatan biru untuk gelombang dingin

featured image

Jakarta (Redaksi Pos) – Otoritas meteorologi China pada Selasa (10/1) mengeluarkan peringatan biru untuk gelombang dingin, memperkirakan adanya penurunan suhu drastis dan angin kencang di sebagian besar wilayah di negara itu.

Dari Rabu (11/1) hingga Minggu (15/1), suhu diperkirakan akan anjlok sebesar 8 hingga 12 derajat Celsius di sebagian besar wilayah China, menurut Pusat Meteorologi Nasional China.

Beberapa wilayah di Xinjiang, Gansu, Guizhou, kawasan selatan Sungai Yangtze, dan bagian selatan China dapat mencatat penurunan suhu sebesar 14 hingga 18 derajat Celsius. Sejumlah daerah di Jilin dan Heilongjiang mungkin mengalami penurunan suhu lebih dari 20 derajat Celsius.

Sementara itu, angin kencang diperkirakan akan melanda beberapa wilayah di Xinjiang dan Gansu, kata badan meteorologi tersebut.

Badan itu memperingatkan dampak gelombang dingin pada pertanian, serta menyarankan masyarakat agar mengambil tindakan pencegahan untuk menghadapi perubahan suhu dan angin kencang.

China menerapkan sistem peringatan cuaca empat tingkat berkode warna, dengan warna merah mewakili kondisi cuaca terburuk, diikuti oleh oranye, kuning, dan biru. 

Pewarta: Xinhua

Editor: Desi Purnamawati

COPYRIGHT © Redaksi Pos 2023

  • Redaksi Pos

    Related Posts

    Temui Modi di New York, Elon Musk siap investasi di India – RakyatPos Network

    New York (RakyatPos.ID) – Bos Tesla, Elon Musk pada Selasa menyatakan produsen mobil listrik ini siap menanamkan modal di India segera setelah kondisi kemanusiaan memungkinkan melakukan hal itu.Pernyataan tersebut disampaikan Musk setelah bertemu Perdana Menteri India Narendra Modi di New York, disela-sela kunjungan kenegaraan Modi di Amerika Serikat. Seorang sumber sebelumnya mengatakan kepada Reuters bahwa

    Susul Karim Benzema, N'Golo Kante resmi gabung Al-Ittihad – RakyatPos Network

    Jakarta (RakyatPos.ID) – N’Golo Kante resmi mengakhiri tujuh tahun kariernya bersama Chelsea dan bergabung dengan klub Arab Saudi Al-Ittihad berstatus bebas switch.Gelandang asal Prancis itu dikontrak Al-Ittihad selama tiga tahun dan akan bergabung dengan rekan senegaranya, Karim Benzema yang sudah lebih dahulu bergabung awal bulan ini dari Steady Madrid. “Jangan percaya pada berita palsu. Kante

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *