Sebanyak 700 lebih warga mendapat bantuan saat kunjungan Presiden

featured image

Ternate (Redaksi Pos) – Pemerintah Kota Ternate, Maluku Utara (Malut) menyatakan sebanyak 700 orang lebih yang akan menerima bantuan dari Presiden melalui bantuan secara langsung dipusatkan di dua tempat di Kota Ternate

Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman usai meninjau lokasi pasar higienis, Selasa mengatakan, ada sekitar 700 orang lebih penerima bantuan dari Presiden dan sasaran penerima bantuan secara langsung ada sekitar kurang lebih 30 orang.

Hal tersebut disampaikan saat melakukan persiapan menjelang Kunjungan Kerja (Kuker) Presiden RI, Joko Widodo di Kota Rempah pada Selasa dan Rabu.

Dia mengatakan, agenda Presiden saat berada di Kota Ternate akan melihat proses penyaluran bantuan di Balai Latihan Kerja (BLK) di Kelurahan Bastiong dan peninjauan serta penyerahan bantuan di lokasi pasar Higienis Bahari Berkesan Kelurahan Gamalama.

Kunjungan Presiden ke Kota Ternate, lanjut dia merupakan agenda nasional yang mana untuk melihat secara dekat bagaimana kondisi ekonomi yang ada di Kota Ternate dan Presiden akan melihat langsung bagaimana ketersediaan stok kebutuhan pokok, serta keterjangkauan harga dari keadaan ekonomi yang ada di Kota Ternate.

Sementara itu, Dinas Sosial (Dinsos) Kota Ternate, menjamin, untuk proses penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) kepada seluruh masyarakat penerima tepat sasaran.

Kepala Bidang Penanganan Fakir Miskin, Dinas Sosial Kota Ternate, Muhammad Irvan Gaus menyatakan, untuk penyaluran BLT BBM bagi 3.691 Kepala Keluarga (KK) melalui Kantor Pos senilai Rp1,8 miliar yang dipusatkan di seluruh Kantor Kecamatan setempat dan melakukan berbagai mekanisme yang telah diatur.

Menurut Irvan, penyaluran BLT BBM ini diberikan kepada Penerima Keluarga Harapan dan penerima program sembako tahap I senilai Rp500 ribu per KK dengan rincian BLT BBM senilai Rp300 ribu Bantuan Pangan Non Tunai senilai Rp200 ribu untuk September hingga Oktober 2022, sedangkan, penerima BLT BBM tahap II untuk bulan November dan Desember tahun 2022 akan dibayarkan pada Desember 2022 melalui petugas Kantor Pos.

Baca juga: Presiden Jokowi salurkan BSU dan BLT BBM bagi warga Baubau

Baca juga: Presiden Jokowi: Penyaluran BLT BBM mencapai 95,9 persen

Pewarta: Abdul Fatah

Editor: Triono Subagyo

COPYRIGHT © Redaksi Pos 2022

  • Redaksi Pos

    Related Posts

    Sowan ke Dahlan Iskan, Zulmansyah Makin Mantap Maju Ketum PWI Pusat

    Sowan ke Dahlan Iskan, Zulmansyah Makin Mantap Maju Ketum PWI PusatJAKARTA, PARASRIAU.COM – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Riau H Zulmansyah Sekedang mengaku semakin mantap maju mencalonkan diri sebagai Ketua Umum (Ketum) PWI Pusat 2023-2028.Itu dikatakan Ketua Discussion board Pemred Jawa Pos Neighborhood 2017-2018 itu setelah sowan ke tokoh pers Dahlan Iskan (DI) yang

    Gubri Syamsuar Berbagi Pengalaman di Hadapan Ribuan Mahasiswa UNP

    Gubri Syamsuar Berbagi Pengalaman di Hadapan Ribuan Mahasiswa UNPPADANG, PARASRIAU.COM – Di hadapan ribuan mahasiswa Universitas Negeri Padang (UNP), Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar berkesempatan berbagi pengalaman hidup, mulai dari pendidikan hingga menjadi Gubernur Riau. Gubri Syamsuar menerangkan jika dirinya menempuh pendidikan jenjang perguruan tinggi dan merasakan prosesi wisuda itu bisa dikatakan terlambat.Sebab setalah menamatkan pendidikan

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *